Gudang Makalah

Kupulan Makalah,Sekripsi,Artikel dari Semua Mata Pelajaran + Download Gratis

Sekolah tai chi milik Jack Ma dan Jet Li


  Jack Ma
Bintang film kung fu, Jet Li, bersama pengusaha intenet, Jack Ma, mendirikan sekolah tai chi untuk mempromosikan latihan kesehatan tradisional Cina itu.
Jack Ma merupakan pendiri situs jual beli internet terbesar di dunia, Alibaba, yang sudah menyatakan mundur dari perusahaan tersebut untuk memberi perhatian yang lebih besar kepada pendidikan dan lingkungan.
Dia merupakan pendukung tai chi yang setia dan sering merujuk latihan kesehatan itu dalam strategi bisnisnya maupun nilai budaya perusahaan.
Sementara nama Jet Li terangkat ke panggung internasional karena perannya dalam film kung fu dan film kolosal Cina, antara lain The Mummy: Tomb of the Dragon Emperor.
Sekolah tai chi itu dibuka di Hangzhou, Provinsi Zhejiang, Cina timur dan akan mengajarkan tai chi serta seni bela diri di bawah arahan suhu terkenal, seperti tertulis dalam pernyataan pihak manajemen perusahaan Jack Ma.
Pendirian sekolah tersebut merupakan bagian dari pembangunan sebuah taman lingkungan, yang juga akan memiliki layanan komersial.
Jet Li dan Jack Ma saat ini sudah memiliki perusahaan patungan yang memberikan pelatihan tai chi kepada para karyawan perusahaan.
Alibaba didirikan oleh Ma pada tahun 1999 dan saat ini merupakan situs jual beli internet yang terbesar di dunia dengan pendapatan tahunan mencapai US$1,1 miliar.
Bulan Januari 2013 dia menyatakan akan mundur dari jabatan pimpinan puncak Alibaba namun diperkirakan masih akan tetap mempunyai pengaruh atas perusahaan tersebut.

sumber : http://www.bbc.co.uk/
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Berita Pendidikan dengan judul Sekolah tai chi milik Jack Ma dan Jet Li . Jika kamu suka, jangan lupa like dan bagikan keteman-temanmu ya... By : Gudang Makalah
Ditulis oleh: Unknown -

Belum ada komentar untuk " Sekolah tai chi milik Jack Ma dan Jet Li "

Posting Komentar